BHARINDOSULUT.COM,MANADO – Ketua Bidang Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) DPW Partai NasDem Sulut Peggy Rumambi menyampaikan Selamat atas dilantiknya Sherly Tjanggulung sebagai Ketua Garnita Malahayati NasDem Wilayah Sulut,.
” Ke depan sebagai sayap partai, Garnita akan menjadi lebih besar. Akan ada perekrutan dan kegiatan yang langsung dirasakan masyarakat dan kami dari OKK siap all out untuk membantu dalam mengembangkan partai, sebab Itu akan berdampak positif bagi Partai NasDem,” ucap Peggy di sela – sela pelantikan itu
Pantauan media ini, Dewan Pimpinan Pusat Garda Wanita (DPP Garnita) Malahayati Partai NasDem ketua Umum Indira Chunda Thita Syahrul menetapkan dan melantik Sherly Tjanggulung sebagai Dewan Pimpinan Wilayah Garda wanita(Garda Wanita)Malahayati Sulawesi Utara(SULUT) di Hotel Arya Duta Manado, Jumat 10-04-2021
Turut hadir dalam pelantikan itu ,
DPP Garnita Malahayati Sekjen Jois Triatman dan ketua IOK sekaligus korwil Sulut Virgie Baker. Ketua DPW partai NasDem Sulut Maxmilian Lomban , Sekretaris Viktor Mailangkay, OKK Peggy Rumambi. ketua DPD Partai NasDem kota Manado yg juga kapasitas sebagai Walikota Manado Vicky Lumentut, Ketua DPD NasDem Kabupten Bolaang Mongondow H.Sukron Mamonto, SE.MM, Ketua DPD Kota Kotamobagu Syarif Mokodongan dan Anggota DPRRI dari partai NasDem Hillary Brigitta Lasut LLM.
Peliput : Julkifli Paputungan
Komentar