Komisi VIII DPR RI kunjungi Gerai Vaksin Presisi Polresta Manado

Manado, POLRI127 Dilihat

BHARINDOSULUT.COM,Manado
Team kerja Komisi VIII DPR RI melakukan kunjungan terhadap kegiatan Vaksinasi yang diadakan oleh Polresta Manado bertempat di Mantos 3 ( Manado Town Square )

Dalam kunjungan kerja tersebut Anggota dari komisi VIII di antaranya :
1.H. JOHN KENEDDY AZIS SH.MH
2.BAHTIAR ACHMADSOFYAN
3.KH.BUKHORI. Lc.MA
4.DASOPANG HERMAWAN
5.GANTINA SELLYANDRIANY
6.HUSEN MUHAMAD
7.H. ISKAN LUBIS. MA
8.MARDIYANA
9.WASTAM.
Ikut mengecek seluruh rangkaian kegiatan Gerai Vaksin Presisi keliling oleh Polresta Manado tersebut untuk memastikan pengoptimalan program Vaksinasi secara baik.

Team Gerai Vaksinasi Diwakili oleh Kapolsek Sario IPTU FATRAS ANDAWARI, S.H Mendampingi team komisi VIII DPR RI dalam proses audiensi serta pelaporan hasil proses kegiatan Vaksinasi yang sedang berlangsung (09/10/2021).

Pada awak media BHRINDOSULUT.COM Kapolsek ANDAWARI menyampaikan proses kegiatan kunjungan komisi VIII DPR RI adalah merupakan kunjungan Kerja yang di agendakan oleh komisi VIII guna memantau dan memastikan proses kegiatan penyerapan dan penyaluran Vaksinasi Gratis yang dibiayai oleh negara dapat terlaksana dengan baik.

“Team Gerai Vaksinasi Presisi menyambut baik dan berterima kasih atas kunjungan Komisi VIII DPR RI “Tutup ANDAWARI.

Kegiatan kunjungan tersebut ditutup dengan sesi Dokumentasi oleh Anggota Komisi VIII DPR RI bersama dengan team Gerai Vaksinasi Presisi Polresta Manado.

Peliput : Chris
Editor : Romi

Komentar