BHARINDOSULUT.COM, Manado – Terpantau (31/01/2022) ditengah kesibukan para Pedagang Kaki Lima (PKL) pasar Bersehati yang membongkar lapaknya sendiri, dibantu oleh Satpol PP Kota Manado, akan direlokasikan ke tempat yang baru sudah ditentukan oleh Pemerintah Kota tepatnya PD Pasar Kota Manado, terdapat salah satu Pedagang Kaki Lima (PKL) yang di pindahkan lapak jualannya bernama Pak Melki Daud, tidak mau sebagai pedagang harus mentaati aturan Pemerintah, demi perubahan pasar yang lebih baik lagi.
Media ini mencoba menghubungi beberapa pihak terkait diantaranya, KA OPS Dedi Loho PD. PASAR Kota Manado tentang adanya penertiban dan relokasi PKL di pasar bersehati. Namun setelah dihubungi, awak media diminta langsung konfirmasi ke Direktur Utama (Dirut) atau direktur umum (Dirum).
Dirum PD Pasar Lucky Senduk setelah dihubungi beliau mengatakan sementara bersama dengan Pak Walikota kalau boleh di Chat saja, katanya mengakhiri pembicaan di ponsel.
Ditempat yang berbeda wartawan Bharindosulut menemui Kabid Talaktib POL PP Kota Manado Heri Ratu.SE langsung diruang kerjanya, ia menjelaskan bahwa,
“Dengan adanya pembangunan gedung baru pasar bersehati maka POL PP Kota Manado membantu pelaksanaan PD. PASAR Kota Manado, untuk menertibkan dan memindahkan para PKL pasar bersehati baik di dalam gedung dan luar gedung pasar, di relokasikan ke tempat yang sudah di sediakan oleh PD. PASAR Kota Manado”, Jelasnya.
Menurut tambahan, dengan apa yang di hasilkan rapat yang kemarin, sudah tercatat 1070 PKL di seluruh pasar Bersehati akan direlokasikan dan dibagi tempatnya, 187 PKL akan menempati di kalimas dan 883 PKL akan ditempati di ujung kalimas dan di ujung celebes, untuk jalan keluar pasar tepatnya di dua jalur akan ditutup, karena mengingat kendaraan proyek pembangunan gedung pasar yang akan keluar masuk di dalam pasar Bersehati, lanjut tepat di belakang Bank Sulut Go tidak ada aktivitas berjualan melainkan akan di jadikan tempat parkir roda empat dan dua untuk para pembeli dan penjual di pasar Bersehati”, tutup beliau. (Maykel)
Komentar