Bersama Wabup PYR, Bupati Wongkar Pimpin Sejumlah Kegiatan

Daerah, Minsel418 Dilihat

BHARINDOSULUT.COM, Minsel – Pada Selasa, 02 Mei 2023, Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar,SH (FDW) menjadi Pembina Upacara pada Upacara Bendera dalam rangka Hari Otonomi Daerah XXVII dirangkaikan dengan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023 dan Apel Kebangsaan Bulan Mei 2023, bertempat di Lapangan Upacara Kantor Bupati Minahasa Selatan (Minsel). Dilanjutkan dengan ibadah awal bulan Mei 2023 Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, bertempat di Aula Waleta Kantor Bupati Minahasa Selatan.

Turut hadir Wakil Bupati Minahasa Selatan Pdt.Petra Yani Rembang,M.Th, FORKOPIMDA Minsel, Ketua TP.PKK Kabupaten Minahasa Selatan Ibu Elsje R. Wongkar-Sumual yang juga adalah Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Selatan, Sekretaris Daerah, Pimpinan Instansi Vertikal, seluruh Kepala Perangkat Daerah, Para Camat, Pejabat Struktural/Fungsional dan Pelaksana, UPT Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulawesi Utara, perwakilan guru-guru dan siswa, pengurus PGRI, Pengurus Dewan Pendidikan di Kabupaten Minahasa Selatan.

Kegiatan diawali dengan Upacara Bendera di Lapangan Kantor Bupati jam 08.00 WITA. Sesudah Upacara masih di tempat yang sama penyerahan piagam penghargaan Sekolah Sehat, Guru Penggerak, Video Guru Mengajar Berprestasi, Kepala Sekolah Mengajar Berprestasi, Ucapan Hari Guru SD 2022, Ucapan Hari Guru SMP 2022, Perwakilan Polisi Cilik, Lomba Mewarnai PAUD, Bimtek Guru PAUD terbaik, dan Partisipasi Pengembangan Kebudayaan.

Dalam Rangka Hari OTDA XXVII dan Hardiknas 2023 di Waleta, khadim oleh ibu Pdt. Stien Rondonuwu, M.Th ; Ketua FKUB Minsel dan Sebagai Koordinator Bidang Pekerja dan Pelsus Sinode GMIM.

Selesai ibadah, performance TARI NUSANTARA (SMP N 1 Amurang) dan TARI MAENGKET (SMP N 2 Amurang) dilanjutkan dengan Lomba Senam Sicita dan Lomba Menu Sehat (Non Beras Non Terigu) di Waleta.

(Britmi)

Komentar