Kapolda Sulut Wakili Kapolri Hadiri Konferensi VII dan Pertemuan Raya Kaum Bapak Katolik di Kawangkoan

Manado, POLRI302 Dilihat

Hal senada juga diungkapkan Ketua Panitia Theodorus Lumi. Dikatakannya, dalam kegiatan konferensi dan pertemuan raya ini KBK memang ingin melibatkan pihak kepolisian.

“Kami ingin melibatkan Polri, yang kita ketahui Polri itu dekat dengan masyarakat, berjalan bersama masyarakat. Apalagi dengan situasi-situasi sekarang ini, kami ingin lebih dekat dengan pihak kepolisian,” ujarnya.

Pihaknya berharap ke depan Polri bukan lagi sesuatu yang asing bagi KBK Keuskupan Manado.

“Kami berharap Polri menjadi bagian dari KBK karena banyak juga anggota KBK adalah dari anggota Polri. Kita ingin berjalan bersama supaya kemitraan terus bisa berjalan, bisa sharing, bisa sama-sama juga KBK terlibat dalam program-program kepolisian, atau sebaliknya bila kami membutuhkan Polri maka Polri pun siap untuk membantu secara optimal,” harap Lumi.

Dirinya juga menjelaskan, Konferensi VII dan Pertemuan Raya KBK ini memiliki tiga tujuan utama yakni, sarana untuk mengaktualisasi potensi KBK, kemudian mencoba untuk sesuatu yang bisa dilakukan secara bersama, serta memperbarui tata dasar dan tata rumah tangga organisasi KBK.

“Dirangkaikan dengan pemilihan Ketua Umum KBK. Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari sejak tanggal 15 hingga 17 Juli 2022,” pungkas Lumi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya Gubernur Sulut, Bupati Minahasa, Bupati Kepulauan Talaud, Wakil Walikota Tomohon, Kapolres Minahasa, Pengurus KBK se-Keuskupan Manado, serta para peserta.  **/chriz

Komentar