Danrem 131/Santiago Hadiri Sertijab Kakumdam XIII/Mdk

Daerah, Manado, TNI132 Dilihat

BHARINDOSULUT.COM/Manado -Komandan Korem 131/Santiago Brigjen TNI Mukhlis, menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Hukum Daerah Militer XIII/Merdeka yang dipimpin langsung oleh Pangdam XIII/Mdk Mayjen TNI Alfred Denny Tuejeh , di Aula Grhadika Jaya Sakti Kodam XIII/Mdk Jalan. 14 Februari, Kecamatan Wanea, Kota Manado, Kamis (21/7/2022).

Adapun jabatan Perwira Menengah (Pamen) Kodam XIII/Mdk yang diserah terimakan tersebut adalah, jabatan Kakumdam XIII/Merdeka dari Kolonel Chk Anggiat Lumban Toruan, S.H., M.H., kepada Kolonel Chk M. Saiful Kustiawan.

Acara Sertijab tersebut dihadiri sejumlah pejabat Kodam XIII/Mdk, antara lain,Irdam XIII/Mdk Brigjen TNI Denny Masengi, Kapok Sahli Pangdam XIII/Mdk Brigjen TNI Erdy Jammy Lumintang, S.I.P., Selanjutnya para Asisten Kasdam XIII/mdk ,para Kabalakdam XIII/Mdk,dan Ketua Persit Kartika Candra Kirana Daerah XIII/Merdeka

Dalam sambutan Pangdam XIII/Mdk Mayjen TNI Alfred Denny Tuejeh mengatakan kakumdam merupakan aalah satu jabatan yang sangat strategis di lingkungan Kodam XIII/Merdeka yakni memimpin penyelenggaraan bantuan dan dukungan hukum serta perundang undangan dalam rangka mendukung tugas pokok Kodam.

Oleh karena itu,lanjut Pangdam kepada pejabat baru Kakumdam XIII/Mdk Kolonel Chk M.Saiful Kustiawan segera pelajari tugas tugas yang menjadi tanggung jawab saudara dan laksanakan dengan sepenuh hati dan tanggung jawab.

“Ingat jabatan adalah amanah yang harus dapat dipertanggung jawabkan tidak hanya kepada institusi TNI AD,tetapi juga dihadapan Tuhan Yang Maha Kuasa”ungkap pangdam

Selanjutnya Pangdam mengucapkan selamat kepada Kolonel Chk Anggiat Lumban beserta Istri, atas kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan untuk mengemban amanah sebagai Ketua Laboratorium Hukum (Tua labkum) STHM

Ditkumad “Sikapi amanah ini dengan rasa syukur, disertai tekad untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawab jabatan dengan sebaik-baiknya yang dilandasi ketulusan dan keikhlasan. Saya yakin dan percaya dengan berbekal pengalaman di berbagai penugasan dan jabatan sebelumnya, akan mampu melaksanakan tugas tanggung jawabnya dengan lebih berhasil”, tegas Pangdam.

Diakhir sambutannya, Pangdam juga menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih kepada para istri yang telah dengan setia mendampingi langkah pengabdian suami dalam penugasannya serta membantu membina organisasi Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIII/Mdk.

Pelaksanaan acara Sertijab kali ini diselenggarakan dengan sederhana dan tetap mengacu pada Protokol Kesehatan (Prokes) yang ketat guna mencegah penyebaran Covid-19.(Penrem/murry.k)

Komentar